INISULAWESI.COM, BUOL – Kapolres Buol, AKBP Handri Wira Suriyana, S.I.K, M,A.P melalui Kasatgas Humas Iptu Ridwan, S. IP. Mengimbau kepada seluruh masyarakat di kabupaten Buol, Sulawesi Tangah (Sulteng) untuk menjaga Kamtibmas tetap kondusi jelang putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait sengketa Perselisihan Hasil Pemilihan (PHP) Bupati dan Wakil Bupati Buol tahun 2024 yang saat ini masih bergulir di MK.
“Polres Buol siap menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif jelang putusan Mahkamah Konstitusi, apapun hasil putusan pilkada Buol nanti, tetap jaga silahturahmi, persatuan dan kesatuan,” kata Iptu Ridwan, Sabtu (25/1/2025)
Hingga saat ini, penyuluhan Kamtibmas sekaligus Silahturahmi teru dilakukan kepada warga dan mengimbau agar tetap menjaga Kamtibmas di tahapan pemilukada Tahun 2024 diwilayah Kabupaten Buol pasca Pilkada Bupati dan Wabup Buol.
Dengan dilaksanakannya penyuluhan ini warga memahami dan mengerti tentang Tahapan Pemilukada serentak 2024 serta dapat bekerjasama dan berpartisipasi dalam menjaga dan memelihara kamtibmas dan juga paham serta tidak mudah terprovokasi dan termakan berita hoax.
“Saat melaksanakan penyuluhan ini Kasubsatgas mengimbau agar tetap menjaga Kamtibmas di tahapan pemilukada tahun 2024 diwilayah Kabupaten Buol pasca Pilkada Bupati dan Wabup Buol” ucap Kasatgas Humas Iptu Ridwan, S. IP.(*)
[HumasPolres]